Widget HTML #1

FS Capture Aplikasi Image Capture dan Screen Recorder Yang Super Handal

FS Capture Panel
Tampilan sederhana panel FS Capture

 

Aplikasi yang satu ini membuat saya cukup semangat untuk mengulasnya, pasalnya saya sering menggunakan untuk kebutuhan capture gambar baik untuk urusan artikel, buat tutorial siswa dan lain sebagainya.

Awalnya pada aplikasi ini, versi yang lawas hanya sebatas untuk capture gambar serta  memberi keterangan tulisan maupun penanda dengan image editor bawaannya. Aplikasi ini mirip sekali fungsinya seperti snipping tool bawaan sitem operasi Windows.

Bedanya dengan snipping tool, aplikasi ini memiliki fitur yang jauh lebih mengesankan. Selain ukuran aplikasi cukup kecil dia bisa digunakan dengan mode portabel alias tidak perlu di install.

Oke supaya tidak terlalu bertele-tele disini akan saya ulas aplikasi ini yang versi terbarunya yaitu FS Capture versi 9.4 yang di release pada 21 Agustus 2020 lalu.

Sederhana Namun Luar Biasa

Apa yang hebat dari aplikasi besutan Faststone.org ini adalah kemampuan barunya yaitu bisa melakukan screen recorder yang baik, yang bisa kamu gunakan untuk bikin konten video layaknya aplikasi Camtasia, Bandicam maupun OBS bagi para youtuber.

Ya kamu bisa gunakan aplikasi ini selain sebagai image capture pengganti snipping tool juga bisa dipakai untuk bikin konten video youtube atau video tutorial. 

Yang membedakan dia dengan aplikasi screen recorder lainnya adalah kesederhanaan aplikasi, to the point, ukuran yang sangat kecil (tidak lebih dari 10mb) dan yang paling penting adalah kemudahan pengoperasian yang diberikan.

Dengan kemudahan ini lantas saya menyarankan ke teman-teman seprofesi yang ingin membuat video tutorial atau video materi ajar untuk menggunakannya.

Saya pun sudah menggunakan aplikasi ini untuk membuat video tutorial yang saya upload ke youtube channel pribadi bagi siswa saya. Fitur yang paling saya suka adalah kemudahan penggunaan zoom in dan out atau memperbesar bidang tertentu saat membuat tutorial.

Dari sisi audio kita bisa memberikan input mic saja atau mic dan speaker, artinya kita bisa merekan layar, suara kita dan tambahan background music dari komputer sekaligus.

Namun demikian ada dua hal yang menurut saya kekurangan dari aplikasi ini yaitu belum ada kemampuan untuk merekam wajah melalui camera laptop atau webcam serta kemampuan peredaman noise untuk microphone.

Update (7-10-2023):

Sejak update versi 10 aplikasi ini sudah bisa menggunakan webcam untuk perekaman wajah bahkan telah disiapkan beberapa bentuk pilihan frame, maka menjadikan aplikasi ini semakin lengkap dan tentunya mudah dalam penggunaanya.

Untuk urusan peredaman suara saya sudah mencoba menggunakan mic clip on wireless bluetooth murah tipe K35 seharga 140.000 rupiah (2 mic + 1 receiver) dengan hasil yang sangat memuaskan.

Berikut fitur yang saya cuplik dari laman fscapture.org 

  • A small handy Capture Panel that provides quick access to its capture tools and output options
  • Global hotkeys to activate screen capturing instantly
  • Capture windows, objects, menus, full screen, rectangular/freehand/fixed-size regions and scrolling windows/web pages
  • Capture multiple windows and objects including multi-level menus
  • Record screen activities including onscreen changes, speech from microphone, audio from speakers, mouse movements and clicks into highly compressed video files (Windows Media Video format). A built-in video editor allows you to draw annotations, apply zoom effects and cut unwanted sections. It even allows you to convert video files to animated gif files
  • Options to specify output destination (internal editor, clipboard, file, printer ...)
  • Draw annotation objects such as callouts, straight/curved texts, arrowed lines, highlights, watermarks, rectangles, circles, step numbers and many more
  • Apply effects such as spotlight, drop-shadow, frame, torn-edge and fade-edge
  • Blur selected area
  • Add image caption
  • Resize, crop, rotate, sharpen, brighten, adjust colors
  • Undo/Redo
  • Support tabs that allow you to capture and edit multiple screenshots simultaneously
  • Organize and group tabs in multiple workspaces (optional). Each workspace remembers its last-used folder and works like a separate instance of the internal editor
  • Support external editors
  • Save in BMP, GIF, JPEG, PCX, PNG, TGA, TIFF and PDF formats
  • Acquire images from scanner
  • Convert images into a single PDF file
  • Combine images into a single image file
  • Print multiple images in batch mode
  • Send captured images by email
  • Send captured images to OneNote, Word, Excel and PowerPoint documents
  • Send captured images to a Web (FTP) server
  • Auto capture screen repeatedly at user-specified time intervals
  • Screen Color Picker
  • Screen Magnifier
  • Screen Crosshair
  • Screen Focus
  • Screen Ruler
  • Support multiple monitors
  • Support high-DPI/high-resolution/4K monitors
  • Support touch interface (tap, swipe, pinch)
  • Run when Windows starts (optional)
  • Minimize to System Tray area
  • Small footprint in memory
  • And many more ...



 

Kesimpulan

FS Capture memberikan banyak manfaat dan kemudahan dalam mengambil gambar dengan tambahan editor tool dalam satu aplikasi membuatnya menjadi pengganti snipping tool yang sarat fungsi.

Hasil videonya yang bagus serta ukuran file output yang cukup kecil bisa kamu upload langsung tanpa perlu melakukan kompresi video lagi. Potong-potong video jika dibutuhkan bisa langsung menggunakan video editor dari aplikasi ini.

Sangat praktis dan cocok digunakan untuk semua kalangan, apalagi yang menginginkan kesederhanaan dan kemudahan dalam pengoperasian.

Kecuali jika kita melakukan editing tambahan semisal menambahkan animasi opening dan closing menggunakan aplikasi Filmora, maka kita perlu mengkompres kembali agar ukuran file menjadi kecil dan saya sarankan gunakan aplikasi Handbrake.

Selain FS Capture saya juga menggunakan produk Image viewer dari Fastone ini yang punya segudang fitur canggih juga, untuk image viewer dapat diunduh dan digunakan secara gratis, sementara FS Capture di banderol seharga $19.95, dengan sedikit usaha kamu bisa kok dapatkan yang full versi.

Nah demikian ulasan singkat yang bisa saya sajikan sebagai referensi, silahkan unduh melalui laman resminya faststone.org dan rasakan manfaat yang diberikan, sembari menunggu fitur yang akan datang.


Post a Comment for "FS Capture Aplikasi Image Capture dan Screen Recorder Yang Super Handal"