Mic Fantech Leviosa Apa Benar Bagus, Simak Artikel Ini
Okay sekarang kita bahas sebuah microphone anyar saya, sudah 2 hari dan sudah di kulik-kulik serta bongkar alias bedah jeroannya. Nggak tau apa ini artikel review atau apalah yang jelas sesuai headline saja yaitu pembuktian, beneran bagus atau biasa atau malah mengecewakan.
Untuk kebutuhan recording biasanya saya pakai mic model earphone handphone atau mic berupa webcam logitech dikala recording tanpa camera. Kebetulan ada dana akhirnya saya putuskan membeli sebuah microphone yang bisa saya gunakan untuk recording dengan hasil yang lebih baik.
Tentunya sebelum membeli saya lakukan riset di youtube dengan pertimbangan harga, tampilan serta opini. Setelah melalui proses audisi yang ketat pilihan jatuh pada microphone condenser dari Fantech tipe Leviosa MCX01, dan berikut alasan awal saya memilihnya.
- Tampilannya cukup memukau untuk harga Rp. 495.000
- Tersedia potensio Gain / Volume dan Echo
- Tersedia jack monitoring
- Tinggal colok di port USB dan bisa digunakan untuk Handphone (pakai konektor OTG)
- Review positif dari para youtuber
- Mengingatkan saya dengan salah satu mantra milik Harry Potter.
Dari pertimbangan diatas kalau berdasarkan rentang harga 500 ribuan cukup banyak pilihan kok, namun sekali lagi untuk saya pribadi jatuh pilihan di leviosa ini. Di luar box ada tulisan made in China tapi beberapa informasi dari youtuber mengatakan ini buatan Indonesia (mantap ).
Pembedahan
Sebelum masuk kedalam kisah uji coba, kita masuk ke acara bedah jeroan dulu, kebetulan saat saya memberanikan diri membedahnya ternyata microphone ini ramah pembedahan atau mudah di buka.
Dengan mencabut dua buah knob milik Gain dan Echo kemudian membuka 3 buah baut di bagian bawah mic maka jeroan sudah bisa dilihat. Berikut penampakan bagian dalam mic ini, yang saat artikel ini di buat belum ada saya dapatkan penampakannya di internet.
Nah setelah lihat dalemannya, kini saya maju ke pengujian audio yang dihasilkan, dalam pengujian saya tidak pakai instrumen pengukur yang rumit seperti mencari tahu sebuah kandungan mineral pada sebuah batu dari angkasa.
Berikut aplikasi yang saya gunakan dan sudah pernah dibahas dalam artikel sebelumnya.
- Recording dengan FS Capture, alasannya aplikasi ini super mantap, ukuran aplikasi super kecil (dibawah 15 MB) dan tidak mengusung audio enhancement yang artinya nanti hasil recording benar-benar hasil dari Mic saja.
- Equalizer APO, ini saya pakai sebagai tambahan saat tes ketika saya ingin menghilangkan noise saat perekaman atau recording serta bisa untuk mengubah frekwensi audio secara realtime, jadi hasil rekaman nggak perlu saya edit lagi audionya untuk di upload.
Untuk lengkapnya tentang FS Capture dan Noise Canceling bisa ke link dibawah ini.
FS Capture Aplikasi Image Capture dan Screen Recorder Yang Super Handal
Free Noise Canceling Untuk Windows
Pengujian Audio
Untuk mendengarkan hasil pengujian silahkan simak video dibawah dengan menggunakan earphone atau headphone yang ada bass nya ya, kalau pakai earphone abal-abal mungkin ya tetap cempreng hasilnya wkwkwkwk.
Atau sekedar mau dengar hasil di speaker juga bisa asal ada bassnya juga.
Hasil yang menggembirakan yang bisa saya sampaikan yaitu ketika dibandingkan dengan mic dari earphone HP yang biasa saya pakai saat tidak sengaja mulut terlalu dekat dengan mic maka muncul suara yang agak meledak namun tidak terjadi saat saya gunakan mic leviosa ini.
Post a Comment for "Mic Fantech Leviosa Apa Benar Bagus, Simak Artikel Ini"
Post a Comment
- Silahkan berkomentar yang baik ...